Perdagangan Saham

Indeks di Eropa Naik, Wall Street Libur

VIVAnews - Indeks harga saham di bursa-bursa utama Eropa memperlihatkan hasil yang memuaskan di tengah kabar sejumlah kesepakatan korporat. Sementara itu bursa saham Wall Street Senin tutup bersamaan dengan hari libur peringatan Martin Luther King.

Pada penutupan transaksi Senin sore waktu Eropa (Senin malam WIB), indeks FTSE 100 di Inggris naik 39,02 poin (0,7 persen) menjadi 5.494,39. Indeks DAX di Jerman naik 42,98 poin (0,7 persen) menjadi 5.918,55. Begitu pula dengan indeks CAC 40 di Prancis, naik 23,08 poin (0,6 persen) menjadi 3.977,46.

Para investor antusias menyimak kabar bahwa dua perusahaan energi utama di Eropa, yaitu International Power PLC asal Inggris dan Gaz de France SA asal Prancis, berencana melakukan aliansi atau merger. Namun pihak International Power menyatakan bahwa pembicaraan saat ini belum mencapai hasil yang memuaskan.

Selain itu, produsen cokelat asal Inggris, Cadbury PLC, juga mendapat sorotan apakah akan meneriwa tawaran merger dari Kraft Food Inc. Harga saham Cadbury naik 1,5 persen, namun tidak sedikit investor yang masih agak skeptis apakah aliansi itu bisa terwujud.

"Sejumlah pelaku pasar merasa isu ini sudah berjalan berlarut-larut sehingga tak yakin apakah kesepakatan ini bakal terwujud," kata David Jones, pengamat dari IG Index.
 
Namun, para pengamat menilai bahwa penjajakan aliansi korporat itu bisa terwujud dalam beberapa bulan mendatang saat ekonomi global pulih dari resesi. Kabar aliansi korporat, baik dalam bentuk merger atau akuisisi, bisa menambah kepercayaan investor mengenai masa depan pemulihan ekonomi. (AP)



Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 
Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024