Surya Fachrizal Tiba di Indonesia Petang Ini

Relawan misi kemanusiaan Palestina di Kapal Mavi Marmara
Sumber :
  • AP Photo/ Anatolia, Erhan Sevenler

VIVAnews - Surya Fachrizal, salah satu relawan yang mengikuti rombongan Freedom Flotilla, akan kembali ke Tanah Air petang ini. Rencananya setiba di Jakarta, Surya akan langsung menjalani pemeriksaan kesehatan.

"Surya Fachrizal akan tiba di Jakarta sore ini," kata Direktur Operasional Sahabat Al Aqsha, Amirul Iman kepada VIVAnews, Senin, 21 Juni 2010.

Surya dijadwalkan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, dari Amman, Yordania sekitar pukul 15.55 WIB. Menurut dia, ada rencana pemeriksaan kesehatan begitu relawan yang juga jurnalis Hidayatullah itu akan langsung menjalani pemeriksaan kesehatan.

"Mungkin di RSPAD (RS Pusat Angkatan Darat), tapi kami belum tahu pasti," ujar Amirul. Perkembangan terakhir kondisi kesehatan Surya, menurut Amirul semakin membaik setelah dilakukan operasi. "Meski belum 100 persen pulih".

Akibat insiden itu, Surya mengalami luka tembak di dada yang mengakibatkan rongga paru-parunya terendam darah. Dalam perjalanan pulang ini, Surya akan ditemani dokter ahli bedah paru jantung dan pembuluh darah.

Tim dokter yang akan mendampingi Surya dari Kementerian Kesehatan. Dokter pendamping Surya antara lain Tri Wahyu Murni dan ahli bedah tulang.

Akibat luka tembak, paru-parunya robek sehingga terjadi penumpukan udara dan darah di rongga dada kanan yang menekan paru-paru. Diagnosanya: hematopneumothoraks.

Surya mengalami luka tembak di dada kanan, tulang iga ke delapan patah, dan hatinya hancur. Wartawan Hidayatullah itu sempat menjalani operasi di Rumah Sakit Ramlah, Haifa. (hs)

JK Ogah Komentari Wacana Anies Maju Pilgub Jakarta
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziah

Menaker Ida Fauziyah Raih 2 Penghargaan dari The Iconomics

Menaker Ida Fauziyah berhasil meraih 2 Penghargaan di ajang “5th Anniversary Indonesia Best 50 CEO Awards, Popular Leader Awards, & 20 Inspiring Women Awards.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024