Wapres Mau Terbang, Pesawat Kecil Terpental

Pesawat dinas Wakil Presiden AS, Air Force Two
Sumber :
  • AP Photo

VIVAnews - Pesawat dinas wakil presiden Amerika Serikat (Air Force Two) tidak sengaja membuat sebuah pesawat kecil terpental saat akan lepas landas di suatu bandara di Long Island, New York. Peristiwa berlangsung pada Rabu pagi waktu setempat, 11 Agustus 2010.

Sayap kiri pesawat kecil tipe Piper Cub itu rusak. Namun, tidak ada korban luka akibat insiden tersebut.

Pesawat kecil itu, yang tengah diparkir di landasan dekat pesawat Wakil Presiden Joe Biden, terangkat beberapa kaki setelah terdorong oleh gas berkekuatan besar dari mesin jet Boeing 757/C-32.

Siapkan Tenaga Kerja yang Kompeten, Kemnaker Ajak Jepang Investasi Pelatihan Bahasa

Juru bicara Air Force, Mayor Michelle Lai, mengatakan, pesawat yang ditumpangi Biden saat itu sedang bersiap lepas landas.

Saat kejadian, tidak ada penumpang di dalam Piper Cub. Kemudian, pesawat Air Force Two pun lepas landas ke udara tanpa seorangpun penumpang pesawat menyadari peristiwa yang terjadi.

Biden menumpang pesawat Air Force Two untuk kembali ke Washington usai berlibur. Lai mengatakan, penyelidikan atas insiden ini akan dilakukan, termasuk untuk mengetahui biaya atas kerusakan pesawat Pipir dan siapa pihak yang bertanggung jawab untuk memberikan ganti rugi. Pesawat ringan yang rusak itu adalah milik sebuah perusahaan media yang berkenaan dengan udara.

Pekan lalu, dua sepeda motor kepolisian New York juga mengalami insiden ringan saat mengawal Biden menuju Bandara Kennedy. Namun, kendaraan yang ditumpangi Biden aman dan tidak ada petugas yang mengalami luka parah. (Associated Press) (hs)

Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan

Apa Jadinya Jika Timnas Indonesia U-23 Ketemu Israel di Olimpiade 2024?

Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 lolos ke perempat final Piala Asia U 23 menjadi satu catatan sejarah manis. Indonesia berpeluang tampil di Olimpiade 2024.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024