Khadafi Bersedia Gencatan Senjata

Seorang tentara anti rezim Khadafi berjaga di depan ladang minyak Libya
Sumber :
  • AP Photo

VIVAnews - Pemimpin Libya, Muammar Khadafi, bersedia  untuk melakukan gencatan senjata, termasuk di antaranya tidak melakukan lagi penyerangan udara dan bombardir terhadap markas pemberontak di Benghazi.

Badan Geologi: Potensi Tsunami Akibat Gunung Ruang Bisa Setinggi 25 Meter

Kesediaan Khadafi ini berhasil diperoleh setelah melalui perundingan dengan Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma, Senin, 30 Mei 2011. Zuma mengatakan bahwa Khadafi bersedia untuk melakukan gencatan senjata, namun menolak untuk turun.

"Saudara pemimpin (Khadafi) mengatakan bahwa dia siap untuk melakukan keputusan yang disarankan oleh Uni Afrika, yaitu gencatan senjata," ujar Zuma dilansir dari laman CNN.

Bahlil Bocorkan Isi Pembicaraan Jokowi dan Tony Blair: Energi Baru hingga IKN

Gencatan senjata yang diinginkan Khadafi adalah gencatan senjata dua pihak, yaitu pemerintahan Libya dan NATO. "Gencatan senjata yang dimaksud juga menyangkut penghentian pengeboman oleh NATO," ujar Zuma.

Pada perundingan tersebut, Zuma mengatakan bahwa dia sama sekali tidak menyerukan Khadafi untuk turun. Uni Afrika sejak masuknya NATO ke Libya mendukung Khadafi untuk terus memerintah, kelompok negara-negara Afrika ini malah mengkritisi serangan NATO ke berbagai tempat di Tripoli.

Menko Luhut Siap Beri Insentif ke Apple Agar Mau Berinvestasi di RI

Sebelumnya pada April, Zuma bersama dengan para delegasi Uni Afrika menyambangi Tripoli menyerukan perdamaian di Libya. Pada pertemuan itu, Khadafi telah menyetujui prinsip peta perdamaian Uni Afrika. Namun, pernyataan Khadafi tidak diwujudkan dalam tindakan, dia tetap saja melakukan penyerangan terhadap para demonstran. (eh)

Nikita Mirzani

Deretan Pria Pernah Jalin Hubungan dengan Nikita Mirzani dari Bule higga Ajudan Prabowo

Nikita telah menjalin hubungan dengan banyak pria, termasuk tiga kali menikah dan bercerai. Siapa saja pria yang pernah berada dalam kehidupan asmara Nikita Mirzani?

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024