AS Tepis Tuduhan Chavez Soal Penyebar Kanker

Presiden Venezuela Hugo Chavez Terkena Kanker
Sumber :

VIVAnews - Amerika Serikat menepis dugaan kesengajaan penyebaran kanker kepada pemimpin Amerika Latin yang dituduhkan Presiden Venezuela Hugo Chavez. Menurut mereka, tuduhan itu sangat jahat.

"Pernyataan Chavez soal penyebaran kanker itu benar-benar mengerikan dan jahat," kata juru bicara kementerian Dalam Negeri AS Victoria Nuland seperti dimuat kantor berita BBC Jumat 30 Desember 2011. Nuland tidak memberi komentar lebih jauh.

Rabu lalu, Chavez mengemukakan kemungkinan penyakit yang diderita lima pemimpin Amerika Latin adalah buatan AS. Ia berkata tidak sembarangan menuduh karena memiliki dasar.

Chavez mengungkapkan terbongkarnya eksperimen AS yang menjadikan manusia di Guatemala sebagai kelinci percobaan pada rentang waktu 1945 hingga 1948, dan mereka kemudian diketahui menderita penyakit menular seksual. Atas dasar inilah, ia menduga bukan tak mungkin AS mengembangkan semacam teknologi yang dapat menyebarkan kanker.

"Apakah aneh jika AS ternyata mengembangkan teknologi untuk menularkan kanker, dan tidak ada yang tahu itu?" kata Chavez, yang sempat menjalani operasi kanker di Kuba.  "Saya tidak tahu pasti. Saya hanya menyampaikan pendapat."

Selain Chavez, pemimpin Amerika Latin yang menderita kanker adalah Presiden Paraguay Fernando Lugo, Presiden Brazil Dilma Roussef, mantan Presiden Brazil Luiz Inacio Lula da Silva, dan yang paling baru adalah Presiden Argentina Cristina Fernandez de Kirchner.

Depok Masuk Aglomerasi DKJ, Wakil Wali Kota: Semoga Lebih Banyak Positifnya
Tangkapan layar anggota TNI tewas tersambar petir di Cilangkap

Berteduh Sambil Main HP, 3 Anggota TNI Tersambar Petir di Dekat Mabes Cilangkap

Tiga orang anggota TNI tersambar petir di depan kawasan Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur. Hal itu diungkap Kepala Pusat Penerangan TNI, Mayjen Nugraha Gumilar.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024