FOTO: Cantik, Cerdas, Bersemangat, Bashaer Othman

Bashaer Othman Kunjungi Indonesia
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Cantik, muda, cerdas, dan bersemangat. Itulah kesan pertama saat VIVAnews mewawancara khusus Bashaer Othman, Walikota Allar, Palestina, yang masih berusia 16 tahun. Meski hanya sekitar 2 bulan menjabat kursi nomor satu di kota Tepi Barat, Bashaer mampu menciptakan lapangan kerja dan mendatangkan investasi bagi kota.

"Prestasi saya yang berhasil dicapai, mampu mendatangkan tiga investasi, salah satunya adalah investor pabrik bahan bangunan," kata Bashaer dalam perbincangan dengan VIVAnews di Hotel Ambhara, Jakarta Selatan.

Ada tiga prestasi besar yang diraih Bashaer meski hanya dua bulan duduk menjadi Walikota. Presitasi kedua, dia mampu menggalang kekuatan untuk memperkuat lingkungan dan keamanan.

"Ketiga, saya mampu menjadi role model, bahwa seorang pemuda itu memiliki kapasitas memimpin ketika diberikan kesempatan," kata Bashaer. Di sisi lain, Bashaer melihat Indonesia merupakan sebuah negara yang sangat besar dan punya potensi yang luar biasa.

"Dan saya lebih memilih datang ke Indonesia ketimbang ke Italia. Karena pas saat bersamaan datang dua undangan dari dua negara," kata Bashaer.

Bashaer memilih Indonesia karena negara ini sangat strategis. Pertama, penduduknya mayoritasnya muslim dan selalu membela isu-isu Palestina di kancah internasional.

"Demonstrasi-demonstrasi yang dilakukan pemuda Indonesia itu, sudah menjadi berita keseharian di kalangan pemuda Palestina. Jadi mereka seperti punya ikatan batin dengan Indonesia," kata dia.


Berikut

Kelana Wastra Fashion Fest 2024: Perpaduan Tradisional, Modern, dan Ramah Lingkungan
Anak tantrum.

Mengenal Tantrum Manipulatif dan Tantrum Frustasi pada Anak, Para Orang Tua Harus Tahu

Orang tua tidak perlu khawatir karena tantrum anak adalah hal yang wajar. Orang tua dapat mengatasi tantrum anak dengan benar melalui identifikasi jenis tantrum.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024