VIDEO: Pembuat Film Anti-Islam Menyerahkan Diri

Nakoula Basseley Nakoula, pembuat film "Innocence of Muslims"
Sumber :
  • Reuters

VIVAnews - Seorang warga California, AS, yang mengaku sebagai pembuat film "Innocence of Muslims" menyerahkan diri ke aparat keamanan federal Amerika Serikat.

Diberitakan Reuters, juru bicara Departemen County Sheriff Los Angeles, Steve Whitmore, mengatakan, Nakoula Basseley Nakoula, 55 tahun, seorang lelaki berdarah Mesir secara sukarela minta diperiksa petugas federal di kantor sherif setempat di pinggiran Los Angeles Cerritos.

Nakoula dijemput dari rumahnya Sabtu tengah malam kemarin, 15 September 2012, dan masuk ke mobil petugas dengan wajah ditutupi topi, syal, serta kaca mata. "Dia tidak pernah diborgol. Itu semua sukarela," kata Whitmore yang menambahkan bahwa Nakoula tidak akan kembali ke rumahnya lagi alias bakal ditahan.

Lihat video Nakoula dijemput polisi federal  (kd) 

Pengakuan Pelatih Yordania Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia U-23
Pemain Timnas Indonesia U-23 rayakan gol Komang Teguh

Dominasi Skuad Timnas U-23 di Piala Asia, Menpora Dito Akan Terus Maksimalkan PPLP dan SKO

Menpora Dito Ariotedjo buka suara terkait jebolan PPLP, PPOP, dan SKO Kemenpora mendominasi skuad Timnas Indonesia U-23 saat mengalahkan Australia.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024