WIEF Ke-5, Pertemuan yang Istimewa

VIVAnews - Ketua World Islam Economic Forum Tun Musa Hitam mengaku bangga datang ke Indonesia. Ia menilai pertemuan WIEF ke-5 ini adalah pertemuan paling istimewa dibandingkan pertemuan empat  kali sebelumnya.

"Kita setiap tahun mengadakan pertemuan dan ini yang paling istimewa," ujar Tun Musa Hitam dalam penutupan forum. Tun berkata bahwa pada pertemuan biasanya, di akhir penutupan, ia adalah orang yang ditunjuk untuk menutup. Istimewanya kali ini, penutupan di Indonesia dilakukan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Keistimewaan lain yang membuat hati Tun bangga adalah, WIEF disambut di Indonesia dengan dua kali gala dinner. "Kami datang ke sini, kemarin disambut oleh Presiden dan sekarang dalam penutupan pun masih diajak makan bersama oleh Wakil Presiden," katanya.

Tun mengungkapkan bahwa petemuan di Indonesia ini telah membuat image  WIEF yang tadinya tidak dikenal, kini gaungnya mulai terdengar. Pertemuan ini selain diikuti oleh jumlah peserta yang  mencapai 1.500 orang juga berasal dari 38 negara. Jumlah ini merupakan yang paling besar dari pertemuan sebelumnya.

Istiwanya lagi, lanjut Tun, pada awal pembukaan, WIEF disambut oleh Kepala Negara RI, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Dan yang mengejutkan adalah Presiden sebagai tuan rumah, bersedia untuk menyambut, memberi presentasi dan juga menjadi memoderator acara.

"Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada pemerintah Indonesia dan semua pihak yang mensupport terlaksananya kegiatan ini," ujar Tun.

Dia berharap dari pertemuan WIEF kelima yang menghasilkan Deklarasi Jakarta, ada keberhasilan dan implementasi yang bisa direalisasikan.

Istri Dicopet hingga Barang Berharga Raib, Daniel Mananta Pilih Maafkan Pelaku
Putusan Mahkamah Konstitusi

Sebut MK Bisa Anulir Hasil Pilpres 2024, Guru Besar IPDN Beberkan Alasannya

Guru Besar Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Djohermansyah Djohan menyebutkan, Mahkamah Konstitusi (MK) dapat menganulir hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024