VIDEO: Polisi Thailand Tangkap Buronan Asal Indonesia

Buron asal Indonesia ditangkap di Thailand.
Sumber :
VIVAnews
Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial
– Buronan asal Indonesia, Mulyadi Budiman (20 tahun), yang menjadi dalang pembunuhan seorang anak pengusaha, William Lim, dibekuk di Thailand. Kasus pembunuhan yang menjerat Mulyadi terjadi pada Maret 2012. Ketika itu Mulyadi memukul William dengan palu hingga tewas.

Usulan Kejaksaan Izinkan Lima Smelter Perusahaan Timah Tetap Beroperasi Disorot

International Criminal Police Organization (Interpol) Thailand membekuk Mulyadi di sekitar Bandara Don Muang, Bangkok. Kepolisian Thailand mengatakan, tujuan akhir Mulyadi adalah Vietnam. Mulyadi memesan tiket penerbangan domestik Nok Air dari Bangkok ke Bandara Udon Thani di timur laut Thailand, Selasa 2 April 2013. Dari Udon Thani, barulah Mulyadi hendak lanjut ke Vietnam.
Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024


Di Vietnam, Mulyadi berencana untuk mengubah identitasnya dan membuat paspor baru. Namun sebelum niat itu terealisasi, Kepolisian Thailand dan Polri menangkap Mulyadi di bandara Don Muang. Lihat pengkapan buron pembunuhan asal Indonesia itu .


Mulyadi kenal dengan korban yang ia bunuh, William, saat masih sekolah di Australia. Polisi menduga motif pembunuhan ini kareta utang bisnis dan judi yang jumlahnya sekitar Rp800 juta. Saat Mulyadi menyuruh tiga temannya menagih utang ke William, korban tak bisa membayarnya sehingga mereka berempat membunuh Willam.


William tewas di lantai empat warnet miliknya. Mayatnya kemudian dibuang di Kali Sekretaris dekat stasiun televisi Indosiar, Jakarta Barat. Tiga pelaku pembunuhan lainnya telah ditangkap aparat kepolisian di Indonesia.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya