4 Gajah Mati Tertabrak Kereta di India

Gajah mati tertabrak kereta di India
Sumber :
  • REUTERS/Stringer

VIVAnews - Empat ekor gajah mati ditabrak kereta Mahananda Express berkecepatan tinggi pada Kamis kemarin di Sistrik Jalpaiguri, sekitar 643 kilometer dari kota Kolkata, India. Keempat gajah ini bagian dari gerombolan gajah yang sedang melintas di jalur rel kereta.

Laman Dailymail, Kamis 30 Mei 2013 melaporkan, keempat gajah itu terjebak di atas rel sehingga tertabrak kereta. Dua dari empat gajah yang mati, merupakan gajah betina dewasa.

Satu ekor gajah masih berusia muda. Ketiga ekor gajah tersebut ditemukan mati di tempat. Sedangkan satu ekor lagi tak bisa bertahan akibat luka yang dideritanya. Tak pelak kejadian itu menarik perhatian penduduk di sekitarnya.

Penduduk sekitar mengaku sudah berusaha menolong keempat gajah tersebut, namun mereka tidak sanggup menyelamatkan ketiga gajah yang mati di tempat. Gerombolan gajah lainnya masih berada di lokasi untuk menjaga keempat rekannya yang mati terbunuh.

Petugas penyelamat mengerahkan alat berat untuk mengangkut dan memindahkan jasad keempat gajah itu dari jalur lalu lintas kereta. Selama proses penyelamatan, jalur kereta yang menghubungkan Siliguri ke daerah Assam sempat ditutup selama beberapa jam.

India merupakan salah satu negara yang memiliki populasi gajah cukup besar. Tercatat sebanyak 26 ribu gajah berada di India. Hewan itu termasuk mahluk yang dilindungi di sana.

Puluhan gajah setiap tahunnya dilaporkan mati akibat tertabrak kereta. Aktivis perlindungan hewan di India mendesak badan kereta api untuk menurunkan kecepatan kereta jika melintas di daerah habitat gajah.

Panduan Singkat Terlindungi Jaminan Kecelakaan Kerja dan Kematian BPJS Ketenagakerjaan
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong

Shin Tae-yong Galau Harus Hadapi Negara Sendiri

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengakui perasaannya berat karena harus menghadapi negara sendiri, saat Tim Garuda Muda akan bertemu Timnas Korea Selatan

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024