2-7-1881: Presiden AS James Garfield Ditembak

Presiden James Garfield
Sumber :
  • US Library of Congress

VIVAnews - Pada 132 tahun yang lalu, rakyat Amerika Serikat terkejut atas penembakan presiden mereka saat itu, James Garfield. Insiden tersebut membuat Presiden Garfield sekarat selama beberapa bulan hingga akhirnya tutup usia pada 18 September 1881.

Menurut The History Channel, Garfield ditembak dari belakang oleh seorang pembunuh tidak waras di stasiun kereta Baltimore & Potomac. Peluru yang ditembakkan itu bersarang di dekat pankreas sehingga berakibat fatal.

Tidak ada yang bisa diperbuat oleh tim pengamanan presiden selain membekuk penembak bernama Charles Guiteau itu. Diketahui menderita gangguan jiwa, Guiteau sudah sekian lama menguntit Presiden Garfield.

Bahkan, Guiteau sempat mengirim pesan amarahnya secara tertulis kepada Garfield dan meminta dia membacakannya di depan umum. Garfield tentu saja tak pernah menanggapi tuntutan itu.

Guiteau sendiri merasa bahwa dia berperan membawa Garfield berhasil mencapai kursi kepresidenan dan, sebagai imbalannya, menuntut agar dia mendapat posisi sebagai duta besar AS untuk Prancis.

Saat itu, Gedung Putih belum memiliki standar keamanan yang ketat, sehingga Guiteau sering melenggang bebas masuk kantor presiden AS. Dia bahkan pernah sekali bertemu langsung dengan Presiden Garfield. Saat tuntutannya menjadi duta besar tidak pernah digubris, Guiteau memendam amarah kepada Garfield.

Pihak berwenang mengadili Guiteau selama 10 pekan. Dia dinyatakan bersalah membunuh presiden AS. Sebagai hukumannya, pada 30 Juni 1882, Guiteau digantung sampai mati. (kd)

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 
Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024