Ajaib, Bayi Ditemukan Selamat di Mobil yang Terjun ke Sungai

Mobil yang jatuh ke sungai di Utah, Amerika Serikat.
Sumber :
  • Sky.com

VIVA.co.id - Seorang bayi perempuan ditemukan hidup dalam sebuah mobil yang terjun ke dalam sungai di daerah Utah, Amerika Serikat. Bayi itu kali pertama ditemukan oleh seorang nelayan ketika ingin menangkap ikan.

Stasiun berita CNN, Minggu, 8 Maret 2015 melansir polisi dan tim pemadam kebakaran langsung tiba dilokasi usai dilaporkan mengenai kecelakaan itu. Mereka menemukan mobil dalam keadaan terbalik, namun bayi tersebut masih hidup.

Sementara, ibu si bayi yang diketahui bernama Lynn Jennifer Groesbeck, ditemukan dalam keadaan tak bernyawa. Menurut keterangan warga setempat di sekitar, mereka mendengar sebuah tabrakan kencang pada Sabtu malam kemarin sekitar pukul 22.30 waktu setempat. Mereka sempat memeriksa ke luar, tetapi tidak melihat sesuatu yang mencurigakan.

Jika betul suara tabrakan itu dari kendaraan Groesbeck, maka bayi tersebut telah terjebak di dalam mobil sekitar 14 jam. Bayi itu kemudian langsung dilarikan ke Rumah Sakit Salt Lake City karena mengalami hipotermia. Saat ini, kondisinya mulai stabil.

Kendati masih banyak pertanyaan yang belum terjawab, tetapi polisi menyelidiki kejadian itu sebagai kecelakaan lalu lintas.

"Ini merupakan sebuah tragedi. Tidak ada hal apa pun di lokasi kejadian, seperti bukti yang menyebabkan mengapa mobil keluar dari jalan," ungkap Polisi area Spanish Fork, Utah, Matt Johnson.

Selain itu, lanjut Johnson, polisi tidak menemukan bekas jejak ban mobil yang menunjukkan pengendara berupaya menghindari sesuatu. Menurut keterangan keluarga Groesbeck, wanita berusia 25 tahun itu meninggalkan area Salem, Utah dan tengah dalam perjalanan menuju ke rumahnya di Springville.

Mobil korban saat ini telah diderek dan diperiksa jika terdapat rem blong atau peralatan lain yang tidak berfungsi,

KTT AS-ASEAN, Pertemuan Besar Bermakna Ganda

![vivamore="Baca Juga :"]



[/vivamore]

Intelijen AS Sebut Anggota ISIS Makin Berkurang
Bendera AS dan China

2-3-1969: Militer Soviet dan China Terlibat Baku Tembak

Ketegangan Soviet dan China akhirnya dimanfaatkan Amerika.

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2016