PBB: Serangan ke Yaman Langgar Hukum Internasional

Milisi bersenjata Yaman periksa mobil di Kota Aden
Sumber :
  • REUTERS/Anees Mansour
VIVA.co.id
13-12-1982: 2.900 Warga Yaman Tewas Akibat Gempa
- Juru bicara PBB, Farhan Haq, mengatakan serangan ke kamp pengungsi di Yaman dan menewaskan 40 orang merupakan perbuatan yang melanggar hukum internasional. Pihak penyerang juga harus diadili.

AS-Arab Saudi Sepakat Dukung Zona Aman di Suriah dan Yaman

Kantor berita
17 Tentara Yaman Disandera dan Dieksekusi Militan Bersenjata
Reuters , Selasa, 31 Maret 2015 melansir, serangan itu terjadi di kamp pengungsian Al-Mazraq di bagian barat laut Provinsi Hajjah dan dekat dengan perbatasan Saudi pada hari Senin kemarin. Menurut pekerja kemanusiaan di sana, sekitar 200 orang terluka akibat serangan itu. Bahkan, puluhan di antara mereka mengalami luka serius.


"Kami belum mengetahui siapa yang bertanggung jawab atas serangan ini. Pasukan siapa pun yang mengenai mereka, telah melanggar hukum dan harus diproses sesuai hukum," kata Haq.


Dia juga meminta agar semua serangan dihentikan. Menurut Haq, selain kamp pengungsi, rumah sakit juga ikut terkena dampak serangan udara. Padahal, itu merupakan tempat yang seharusnya dilindungi dan tidak boleh menjadi sasaran serangan udara.


Saat ini PBB belum menarik seluruh stafnya. Total masih terdapat 13 staf internasional di Yaman dan ratusan staf lokal untuk terus melanjutkan pekerjaan mereka. Tercatat, ada sekitar 100 staf PBB di Yaman.


Haq pun turut menanggapi terhadap adanya seruan supaya serangan darat pun dilancarkan ke Yaman.


"Kami sangat khawatir jika terjadi serangan lanjutan dalam konflik ini," imbuh Haq.


Sementara, Menteri Luar Negeri Yaman, Riyadh Yasin, menuding, serangan itu dilakukan oleh pasukan militer kelompok pemberontak Houthi.


Sementara, di saat yang bersamaan, koalisi pasukan yang dipimpin Arab Saudi terus melakukan kampanye serangan udara ke Yaman untuk memberantas Houthi. Juru bicara militer Saudi mengatakan pada Senin kemarin pihak Kerajaan tengah mencari klarifikasi mengenai serangan ke kamp pengungsi itu. (ren)




![vivamore="
Baca Juga
:"]





[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya