Misteri Ledakan Bubuk Berwarna di Water Park Taiwan

Korban terluka dalam insiden ledakan di water park Taiwan.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Satu Korban Kebakaran Taman Air Taiwan Tewas
- Pemerintah Taiwan mengatakan masih menyelidiki insiden, terbakarnya taman bermain air (water park), yang mengakibatkan hampir 500 orang terluka. Beberapa disebut menderita luka bakar serius.

Water Park Meledak, Ratusan Terluka

Dilansir dari
Fakta Mengerikan Korea Selatan U-23 Jelang Lawan Timnas Indonesia U-23
Reuters , Senin, 29 Juni 2015, insiden saat festival tahunan pada Sabtu malam, 27 Juni lalu, diawali ledakan bubuk berwarna, yang digunakan untuk menyemprot ke arah sekitar 1.000 pengunjung.


Data jumlah korban terbaru menyebut 498 orang terluka, telah dibawa ke beberapa rumah sakit. Itu lebih rendah dari pengumuman sebelumnya, yang disebut 519 orang terluka.


Tidak ada laporan korban tewas, namun beberapa korban disebut menderita luka bakar serius. "Beberapa hari ke depan, merupakan masa kritis bagi korban," kata PM Taiwan Mao Chi-kuo.


Otoritas Taiwan kini menyelidiki penyebab meledaknya bubuk berwarna, yang telah digunakan dalam berbagai acara, selama beberapa tahun terakhir. Bubuk berwarna itu kini dilarang untuk sementara.


"Hidupnya kini berantakan," kata ayah Chu Li, gadis berusia 18 tahun yang menderita luka bakar 80 persen, saat dikunjungi oleh Presiden Ma Ying-jeou di rumah sakit Taipei.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya