Crane Roboh di New York, Satu Orang Tewas

Tower crane di New York rontok diterpa topan Sandy
Sumber :
  • REUTERS/Brendan McDermid

VIVA.co.id - Sebuah crane jatuh di Manhattan, New York, Amerika Serikat, Jumat pagi, 5 Februari 2016 waktu setempat. Akibatnya, satu orang tewas dan sejumlah orang lainnya luka-luka.

Hingga malam hari waktu setempat, seperti dilansir tvOne, Sabtu, 6 Februari 2016 pagi, polisi dan pemadam kebakaran New York masih melakukan investigasi di lokasi jatuhnya crane.

Diduga, crane itu roboh lantaran badai disertai angin kencang yang tengah melanda New York.

Crane setinggi 60 meter itu roboh menimpa gedung dan kendaraan yang tengah parkir di sekitar lokasi. Akibatnya, sebagian gedung hancur. Reruntuhan gedung itu menutupi sebagian jalan.

Beberapa saat usai crane roboh, warga mengeluh ada bau gas. Dikhawatirkan, jatuhnya crane itu mengganggu jaringan gas di lokasi. Saat ini, para petugas sedang mengamankan dan menutup jaringan gas tersebut.

Instansi Tata Kota dan Bangunan New York memastikan gedung di lokasi kejadian, yang sebagian besar berusia lebih dari 100 tahun, masih kokoh dan aman. Saat ini, jalan di lokasi jatuhnya crane ditutup.

Ini Lima Korban Kecelakaan Crane di Kemenhan

(mus)

Mobil crane yang roboh di Rumah Sakit Palembang

Crane Roboh Timpa Rumah Sakit di Palembang

Tidak ada korban jiwa, namun ruang rontgen mengalami kerusakan berat.

img_title
VIVA.co.id
17 Desember 2015