Atlet Cantik Ini Mantan Intel KGB

Atlet Belarusia, Darya Domracheva
Sumber :
  • in.reuters.com

VIVA.co.id – Badan Intelijen Belarusia, KGB, membenarkan bahwa Ketua Tim Biathlon Belarusia, Darya Domracheva (29 tahun), pernah menjadi anggota mata-mata negeri itu. Dia intel aktif hingga Juni 2014.

Duel Mengerikan 2 Petarung Cantik UFC Berakhir Tragis

"Domracheva telah bekerja untuk KGB sampai bulan Juni 2014. Tapi saat ini, kami pastikan bahwa ia sudah bukan karyawan dari Komite," kata Juru Bicara KGB Belarusia, Dmitry Pabyarzhin, seperti dikutip dari situs Sputniknews, Senin, 9 Mei 2016.

Biathlon adalah olahraga musim dingin yang mempertandingkan dua cabang olahraga, yaitu ski lintas alam dan menembak.

Kisah Tragis di Balik Aksi Bunuh Diri Bidadari Olimpiade Rusia

Informasi yang menyebut Domracheva adalah anggota mata-mata berasal dari situs klub olahraga Dinamo. Di situ dijelaskan kalau juara Olimpiade tiga kali ini juga bekerja sebagai agen intelijen, selain profesinya sebagai atlet profesional.

Namun, informasi tersebut tiba-tiba hilang dari situs klub olahraga itu. Sejumlah media independen sebelumnya telah melaporkan bahwa Domracheva berpangkat letnan senior di Komite Keamanan Negara bekas negara Uni Soviet ini.

Atlet Terseksi di Dunia Kembali ke Lintasan, Posenya Bikin Gemetar

Selain menjadi juara Olimpiade tiga kali, Domracheva adalah juara dunia dua kali di Piala Dunia Musim Dingin 2014-2015. Kini, Domracheva sedang menunggu kelahiran anak bersama bintang olahraga Norwegia, Ole Einar Bjorndalen.

(ren)

Atlet renang Indonesia, Nabilah Umarella

Atlet Cantik Indonesia Juara Renang Artistik di Kanada

Atlet cantik renang Artistik Indonesia, Nabilah Umarella berhasil menciptakan sejarah saat berhasil keluar sebagai juara bersama timnya dalam Kejuaraan di Kanada.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024