Bocoran Acara Pelantikan Donald Trump

Warga AS berdiri mendengarkan lagu kebangsaan di konser Selamat Datang Trump.
Sumber :
  • Reuters/Jonathan Ernst

VIVA.co.id – Puluhan ribu orang akan memadati lokasi pelantikan Presiden ke-45 Amerika Serikat, Donald John Trump, di Capitol, Washington DC, Jumat 20 Januari 2017.

Pasca Pelantikan Trump, IHSG Berpotensi Menguat

Seluruh mata akan tertuju ke sana, saat Barack Obama menyerahkan jabatannya kepada Trump.

Lalu, apa saja kegiatan yang ada saat acara inaugurasi itu? Berikut bocorannya, seperti dikutip dari BBC:

Pesohor Ramaikan Unjuk Rasa Anti-Trump
  1. Sebuah konser publik diadakan di Lincoln Memorial. Acara dibuka dengan penampilan dari DC Fire Department Emerald Society Pipes and Drums, the Republican Hindu Coalition dan marching band SMA.
  2. Trump dan Wakil Presiden Mike Pence menghadiri upacara peletakan karangan bunga di Arlington National Cemetery, untuk menghormati para veteran.
  3. Trump memberikan sambutan pada paruh kedua konser Lincoln Memorial, di mana Toby Keith dan Lee Greenwood sedang unjuk gigi.
  4. Hari berikutnya, Trump menghadiri kebaktian di gereja Episcopal St. John di dekat Gedung Putih.
  5. Trump dan istrinya, Melania, minum kopi pagi bersama Presiden Obama Michelle Obama. Kemudian mereka melakukan iring-iringan ke Capitol.
  6. Upacara Peresmian diawali dengan pertunjukan musik.
  7. Pidato pembukaan, diikuti pengambilan sumpah Wakil Presiden terpilih Mike Pence oleh Hakim Agung.
  8. Masa pemerintahan Presiden Obama resmi berakhir tepat pada tengah hari. Sebelumnya, Trump harus membaca sumpah jabatan, dipandu oleh Hakim Agung Roberts. Trump kemudian akan menyampaikan pidato pengukuhannya.
  9. Trump dan Pence akan melakukan parade sejauh 2,4 kilometer, dari National Mall menuju Pennsylvania Avenue, yang mungkin akan "dihiasi" oleh pendukung dan demonstran.
  10. Trump, Pence, dan istri-istri mereka akan menghadiri pesta dansa resmi.
Presiden AS Donald Trump saat parade inaugurasi dari Gedung Capitol ke Gedung Putih.

Berapa Jumlah Warga AS yang Hadir di Pelantikan Trump?

Jubir Gedung Putih klaim jumlahnya terbesar sepanjang sejarah.

img_title
VIVA.co.id
24 Januari 2017