Vegetarian Kini Bisa Menikmati Bir Hitam

Ilustrasi bir hitam.
Sumber :
  • Mirror.co.uk

VIVA.co.id – Kini, kaum vegan- sebutan bagi orang yang hanya makan tumbuh-tumbuhan (vegetarian) dan tidak mengonsumsi daging- bisa menikmati minuman bir.

5 Negara Paling Tidak Ramah Vegetarian di Asia, Ada Korea Selatan dan Jepang

Sebab, perusahaan bir terkenal Guinness Brewing telah mengeluarkan produk minuman beralkohol tanpa menggunakan gelembung renang ikan (isinglass) dengan tujuan agar bisa dinikmati para vegetarian.

Seperti diketahui, selama 258 tahun, bir yang berasal dari Irlandia ini disaring dengan menggunakan isinglass. Akan tetapi pada 2015, Guinness mengumumkan bahwa mereka tidak lagi isinglass secara luas dalam industri bir sebagai cara pentapisan (filtering).

Sehat Tanpa Rekayasa Genetik

Isinglass adalah bahan gelatin yang dibuat dari gelembung renang ikan. Sejak penggunaannya, bahan itu tidak memberikan rasa ikan atau amis dalam produk bir.

"Resepnya tidak berubah, hanya metode penyaringannya saja. Itu karena kami mendukung kampanye Guinness untuk "Vegan friendly". Mereka sekarang bisa menikmati bir hitam," bunyi keterangan resmi Guinness, seperti dikutip situs Metro, Senin, 1 Mei 2017.

Kabar Gembira untuk Vegetarian, Kini Hadir Makanan dengan Rasa Daging di Tiap Gigitan

Kendati demikian, pihak perusahaan akan memasarkan Guinness khusus vegan dalam kemasan kaleng maupun botol secara massal pada akhir tahun ini. Sehingga, saat ini hanya beberapa bar saja yang menyediakan bir para vegetarian.

Di luar Guinness, beberapa merek bir di Inggris masih memakai pola isinglass sebagai filter, yang tentunya "diharamkan" bagi kaum vegan. Merek tersebut antara lain Foster's, Carling, dan Kronenbourg.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya