Ledakan di Konser Ariana Grande, Bom Bunuh Diri?

Sumber :
  • Reuters/Jon Super

VIVA.co.id – Ledakan bom di arena konser Ariana Grande di Manchester masih dijaga ketat oleh aparat. Ledakan tersebut diduga dilakukan oleh teroris. Sedikitnya 19 orang dilaporkan tewas dan 50 orang luka-luka akibat ledakan tersebut.

6 Artis Hollywood yang Tersandung Kasus Sepanjang Tahun 2023

Menurut saksi, ledakan terjadi dua kali. Selain di Manchester Arena, terdengar pula di Stasiun Manchester Victoria. Konser disebutkan selesai pada pukul 21.30 WIB sementara ledakan terjadi sekitar 10 menit setelah itu.

Majid Khan (22), audiens konser yang menonton bersama adik perempuannya mengakui bahwa kepanikan dan kaos terjadi setelah ledakan terdengar. Para penonton mencoba keluar dari seluruh pintu keluar. Diketahui hingga 21 ribu orang menonton konser penyanyi Amerika Serikat, Ariana Grande yang digandrungi kawula muda itu.

Siswa SMA Buat Prank Teror Bom Koja Trade Mall Bawa Nama Noordin M Top Saat Kelas Berlangsung

"Setelah terdengar ledakan, berhamburan orang-orang lari ke arah kami dan mencoba keluar dari pintu keluar Trinity," kata Majid sebagaimana dikutip dari independent.co.uk.

Ledakan pada Senin malam, 22 Mei 2017 tersebut merupakan peristiwa serangan kesekian yang terjadi di Inggris. Sementara pada Juli 2005, ledakan bom di London juga menewaskan 52 orang.

Polisi Tangkap 6 Siswa SMA yang Prank Teror Bom Koja Trade Mall Bawa Nama Noordin M Top

Sementara Perdana Menteri Inggris Theresa May mengatakan bahwa pemerintah saat ini sedang mengumpulkan bukti untuk mencari pelaku ledakan bom tersebut. Muncul dugaan bahwa bom tersebut adalah bom bunuh diri. Namun hal tersebut masih didalami. Informasi soal dugaan bom bunuh diri ini juga sempat disebut oleh Amerika Serikat.

"Sekarang polisi dan aparat terkait menyelidiki dan mengumpulkan bukti sekecil apa pun untuk mengungkap hal ini," kata May sebagaimana dilansir Telegraph. (ren)

Ariana Grande dan Dalton Gomez.

Resmi Cerai, Ariana Grande Dituntut Bayar Tunjangan Rp19 Miliar ke Mantan Suami

Ariana Grande harus membayar tunjangan senilai Rp 19 miliar kepada Dalton Gomez. Hal ini dikarenakan adanya perjanjian pranikah yang mereka sepakati sebelum menikah.

img_title
VIVA.co.id
20 Maret 2024